Monday, April 1, 2024

Download Logo Harlah Ke - 90 GP Ansor Tahun 2024

 

Logo Harlah Ke-90 GP Ansor Melambangkan Sinergi dan Semangat Kader


Jakarta - Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor (PP GP Ansor) resmi meluncurkan logo Harlah Ke-90. Logo ini terinspirasi dari orang yang saling bersalaman dan merangkul, melambangkan sinergi dan semangat para kader dalam menjaga stabilitas agama, bangsa, dan negara.


"Logo dengan dua sisi dan bentuk yang sama menggambarkan sinergi dan harapan. Serta komitmen untuk menjaga stabilitas agama, bangsa dan negara," kata Ardani Rahmansyah, perancang logo Harlah 90 GP Ansor.




Angka "0" dalam logo melambangkan ikatan yang kuat dan kokoh, sedangkan "9" mewakili 9 dekade perjalanan GP Ansor. Logo ini juga memiliki lima corak warna yang mewakili nilai-nilai penting GP Ansor, yaitu kolaborasi, persatuan, kepedulian, gotong royong, dan soliditas.


Pelaksanaan Harlah 90 GP Ansor akan digelar dalam beberapa rangkaian kegiatan, dengan puncaknya pada tanggal 20 Mei 2024.




Nilai-nilai yang terkandung dalam logo Harlah 90 GP Ansor:

  1. Kolaborasi: Sinergi antar kader dan elemen bangsa dalam membangun negeri.
  2. Persatuan: Soliditas dan keharmonisan antar anggota GP Ansor dan Nahdlatul Ulama (NU).
  3. Kepedulian: Semangat pengabdian untuk membantu sesama dan masyarakat luas.
  4. Gotong Royong: Kebersamaan dan kerja sama dalam menyelesaikan berbagai tantangan.
  5. Soliditas: Kekuatan dan keteguhan dalam menjaga ideologi dan nilai-nilai luhur GP Ansor.

Download logo Harlah 90 GP Ansor PNG di sini.



Penerapan Logo Harlah GP Ansor Ke - 90







EmoticonEmoticon